Blogger Tricks

New Templates

Rabu, 02 November 2011

Tampilan Baru Gmail (Google Mail)

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang tampilan baru pada gmail (Google Mail).
Siapa yang tidak kenal dengan provider atau penyedia jasa email gratis dari google ini. Dengan fitur yang lengkap dan dia quota penyimpanan email yang besar inilah yang membuat banyak orang memakai email ini.
Selain itu juga karena Gmail juga menghubungkan dengan beberapa akun yang hanya bisa dibuat oleh akun Gmail seperti Google+, Blogspot, Picasa, dll.
Google Mail telah resmi merilis tampilan barunya pada 1 November kemarin.
Tidak banyak tambahan fitur dalam tampilan baru Google Mail ini namun seperti biasa Google selalu memberikan fasilitas yang lebih memudahkan penggunannya dalam memakai sesuatu pencarian. Dan juga Google Mail tampilan baru lebih berkesan Futuristik.

Langsung saja kita bahas cara mendapatkan tampilan baru dan pengenalannya.

Pertama yang akan kita bahas adalah cara merubah ke tampilan baru.
Hal yang harus dilakukan terlebih dahulu adalah login ke akun Google Mail. Kemudian lihat gambar di bawah ini, dan klik "Beralih Ke Tampilan Baru"
selanjutnya akan muncul layar seperti ini dan klik "Beralih Ke Tampilan Baru"
Kemudian lanjutkan dengan klik Lanjutkan ke tampilan baru


Dan inilah tampilan baru Google Mail, mari kita lanjut untuk mengetahui fitur apa saja yang terbaru.



Seperti yang telah saya bilang tadi, Google selalu memanjakan dalam hal pencarian.
Fitur baru ini dapat melakukan pencarian secara rinci mulai dari siapa email itu, ke mana email itu dikirim, tentang apa email itu berisi sampai mengandung kata kata apa saja.
Google merupakan mesin pencari yang sangat berkembang pesat.

Anda kini dapat memilih berapa banyak pesan yang ditampilkan di layar Anda sekaligus dengan memilih dari tiga kepadatan tampilan yang berbeda: Longgar, Renggang, dan Rapat
Ada cara baru untuk mempermudah peralihan antara Surat, Kenalan, dan Tugas.


Dan Anda juga dapat lebih mengontrol ukuran jendela obrolan Anda. Cukup seret jendela ke ukuran yang diinginkan



 Percakapan telah dirancang ulang untuk menampilkan isi pesan Anda ke bagian depan dan foto profil mempermudah untuk melihat sekilas dengan siapa Anda berbicara.



Tampilan alat yang baru selalu terlihat dan hanya menampilkan tombol yang diperlukan pada saat Anda memerlukannya. 



Sekian penjelasan saya tentang Tampilan baru Google Mail.
Google juga sangat mengerti ada yang suka dengan tampilan baru dan tidak suka. Untuk saat ini google masih bisa mengijinkan penggunanya menggunakan tampilan lama. Berikut caranya :

Pilih pilihan Kembali ke tampilan lama sementara.

Kemudian pilih kembali sementara ke tampilan lama

Dan lihat lah maka tampilan email akan kembali ke semula.

0 komentar:

Posting Komentar

Download

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Premium Wordpress Themes